PELATIHAN PENGEMBANGAN WEBSITE KWARTIR CABANG KLATEN 2021

Upacara Pembukaan Pelatihan Pengembangan Website Kwartir Cabang Klaten.

Pelatihan Pengembangan Website Kwartir Cabang Klaten dilaksanakan pada hari Kamis, 30 Desember 2021 di Sanggar Bakti Pramuka Nasional Klaten, Jl. Pramuka Nomor 33 Klaten. Kegiatan pelatihan ini bertujuan agar peserta dapat memiliki kemampuan dasar pengelola website kwartir/satuannya. Harapannya setelah pelatihan ini selesai peserta kursus dapat memahami pengertian hosting, domain, blog dan website, mampu bekerjasama dan mengkomunikasikan perintisan pembuatan website dengan pimpinan kwartir/satuannya, mampu membuat website sederhana serta mampu mengisi konten website.

Peserta kegiatan Pelatihan Pengembangan Website Kwartir Cabang Klaten sangat antusias dalam mengikuti setiap kegiatan. Pada sesi pertama peserta menerima materi tentang pengelolaan akun media sosial satuannya. Dalam kegiatan ini peserta tidak hanya sebatas diberikan materi saja namun oleh pemateri peserta diberikan tips dan trik dalam mengelola akun sosial media miliki kwarran masing-masing. Tidak hanya itu, secara langsung peserta diajak untuk membuat akun sosial media untuk kwarranya yang meliputi instagram dan twitter. Sesi kedua, peserta menerima materi tentang Website. Peserta secara langsung praktik mengelola website, yang dimulai dari pengenalan fitur-fitur hingga proses penerbitan artikel.

Hello world!

Welcome to WordPress. This is your first post. Edit or delete it, then start writing!